Monday, November 28, 2016

Duyung (Dugong) : Hunbungan Duyung dan Putri Duyung


#SELAMAT MALAM PARA KAWAN#
(Menyimak info sekitar Duyung dalam hubungannnya
dengan Putri Duyung)
_______________________________________________________
















_______________________

Kata Pengantar
_______________________

Para kawan sekalian...!

Lewat link :
http://angkolafacebook.blogspot.co.id/2016/11/putri-duyung-dalam-mitologi-dunia.html
penulis menurai tentang Putri Duyung.

Pada saat mengurai putri duyung terpikir oleh penulis
pertanyaan, "apakah ada hubungan penamaan Putri Duyung
dengan hewan Duyung...?"

Maka berikut uraian mengenai duyung. Dan di penutup
tulisan pertanyaan diatas akan coba penulis jawab.

Selamat menyimak...! 

_________________________________

Sekilas info tentang Duyung
_________________________________













* Pengertian

Duyung atau dugong (Dugong dugon) adalah sejenis mamalia
laut yang merupakan salah satu anggota Sirenia atau lembu
laut yang masih bertahan hidup selain manatee.

Duyung bukanlah ikan karena menyusui anaknya dan masih
merupakan kerabat evolusi dari gajah. Ia merupakan
satu-satunya hewan yang mewakili suku Dugongidae.

Selain itu, ia juga merupakan satu-satunya lembu laut
yang bisa ditemukan di kawasan perairan sekurang-kurangnya
di 37 negara di wilayah Indo-Pasifik, walaupun kebanyakan
duyung tinggal di kawasan timur Indonesia dan perairan
utara Australia.

Duyung atau dugong adalah satu-satunya mamalia laut
herbivora atau maun (pemakan dedaunan), dan semua
spesies sapi laut hidup pada perairan segar dengan
suhu air tertentu.









Duyung sangat bergantung kepada rumput laut sebagai sumber
makanan, sehingga penyebaran hewan ini terbatas pada
kawasan pantai tempat ia dilahirkan.

Hewan ini membutuhkan kawasan jelajah yang luas, perairan
dangkal serta tenang, seperti di kawasan teluk dan hutan
bakau. Moncong hewan ini menghadap ke bawah agar dapat
menjamah rumput laut yang tumbuh di dasar perairan.

Duyung menjadi hewan buruan selama beribu-ribu tahun
karena daging dan minyaknya.  Kawasan penyebaran dugong
semakin berkurangan, dan populasinya semakin menghampiri
kepunahan.








IUCN mengklasifikasikan dugong sebagai spesies hewan
yang terancam, manakala CITES melarang atau mengharamkan
perdagangan barang-barang produksi yang dihasilkan dari
hewan ini.

Walau pun spesies ini dilindungi di beberapa negara,
penyebab utama penurunan populasinya di antaranya ialah
karena pembukaan lahan baru, perburuan, kehilangan habitat
serta kematian yang secara tidak langsung disebabkan oleh
aktivitas nelayan dalam menangkap ikan.

Duyung bisa mencapai usia hingga 70 tahun atau lebih,
serta dengan angka kelahiran yang rendah yang mengancam
menurunnya populasi duyung.

Duyung juga terancam punah akibat badai, parasit, serta
hewan pemangsa seperti ikan hiu, paus pembunuh dan buaya.


* Etimologi dan taksonomi









Duyung semula diklasifikasikan oleh Müller pada tahun 1776
sebagai Trichechus dugon, salah satu ahli genus manatee
yang sebelumnya didefinisikan sebagai Linnaeus.

Ia kemudian ditetapkan sebagai jenis spesis Dugong oleh
Lacépède dan diklasifikasikan lebih lanjut di dalam
keluarganya sendiri oleh Gray dan subfamilinya oleh Simpson.

Perkataan "dugong" dalam bahasa Inggris dan bahasa-bahasa
lain, berasal dari istilah dalam bahasa Tagalog yakni
dugong yang diambil dari istilah dalam bahasa Melayu
yakni duyung, kedua-duanya memiliki makna yakni
"perempuan laut." Nama-nama lain termasuklah "lembu
laut", "babi laut" dan "unta laut."

_________________________

Penutup dan Jawaban
_________________________








Demikian infonya para kawan sekalian....!

...dan...

Berikut jawaban penulis pada kata pengantar di atas :

Hubungan penamanaan Putri Duyung dengan Hewan Duyung
bukanlah karena duyung itu bisa berenang atau karena
duyung itu menyusui. Tapi karena duyung itu artinya
Putri.






Jadi Putri Duyung = Putri-Putri = Duyung-Duyung.

Karena duyung = Putri, maka Istilah Putri Duyung-pun,
bagi sebagian orang diganti menjadi Ikan Duyung, padahal
Duyung bukan Ikan.

Paham Cle'an...????

a. Paham
b. Tidak paham
c. Dipikirkan-lah dulu
d. Bukan urusan saya

Selamat malam malam begitu...!

http://angkolafacebook.blogspot.co.id/2016/11/putri-duyung-dalam-mitologi-dunia.html







___________________________________________________________
Cat :
Dugong and Seagrass Conservation Project - YouTube
Dugong dugon(sea cow) digging sea grass - YouTube





No comments:

Post a Comment