Monday, September 19, 2016

Berita Pembukaan PON XIX 2016 Jawa Barat - Indonesia


#SELAMAT MALAM PARA KAWAN#
(Menyimak info macam berita Pembukaan PON XIX 2016
Jawa Barat)
___________________________________________________








_________________

Kata Pengantar
_________________


Jelas dan cukup jelas...!

Itu Panitia PON XIX 2016 Jawa Barat memenuhi janjinya untuk
membuka PON tersebut Tgl. 17 September 2016.

Nomor satu Orang Indonesia itu-pun mereka panggil untuk
meresmikannya. Dan akhirnya resmilah PON tersebut dibuka.

Setelah dibuka, maka orang-orang tersibuk Indonesia itu-pun
mulai menyusun macam beritannya mengenai Pembukaan PON
tersebut.

Ada yang membikin judul-nya :

_ Ini...ini...ini..ini, dengan isi begini...begini...begini...

dan adapula yang membikin :

- Itu...itu...itu...itu, dengan isi begitu...begitu...begitu.

Para kawan diman-pun berada...!

Berikut gambaran macam beritanya dalam iringan macam animasi
yang berhubungan dengan PON tersebut.

Selamat menyimak...!


______________________________________________________

Macam Berita Pembukaan PON XIX 2016 Jawa Barat
______________________________________________________










PON 2016 - Farhan pembawa acara pembukaan PON XIX
Sabtu, 17 September 2016 19:42 WIB | 1.918 Views
Pewarta: Ajat Sudrajat
PON 2016 - Farhan pembawa acara pembukaan PON XIX
ILUSTRASI (ANTARA/Dedhez Anggara )

Bandung (ANTARA News) - Artis sekaligus penyiar radio kenamaan,
Muhammad Farhan atau yang akrab disapa Farhan menjadi salah
satu pembawa acara Upacara Pembukaan Pekan Olahraga Nasional
(PON) XIX Tahun 2016 yang berlangsung di Stadion Utama Gelora
Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu.






Mengenakan setelan jas berwarna hitam, sekitar pukul 19.20 WIB,
Farhan menyapa warga yang berada di dalam Stadion GBLA.

"Selamat malam warga Bandung, sesaat lagi kita akan menyambut
kehadiran Bapak Presiden Jokowi dan sebentar lagi acara akan
dimulai," katanya.

Hingga pukul 19.26 WIB, Upacara Pembukaan PON XIX di Stadion
GBLA belum dimulai sementara itu di dalam stadion kilauan
lampu menyoroti panggung utama yang memiliki luas 20 x 90 meter.

Editor: Tasrief Tarmizi
http://www.antaranews.com/berita/584899/pon-2016--farhan-pembawa-acara-pembukaan-pon-xix
___________






REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG- Kemeriahan pesta pembukaan Pekan
Olahraga Nasional XIX begitu terasa di Stadion Gelora Bandung
Lautan Api, Gedebage Kota Bandung, Sabtu (17/9) malam WIB.

Acara resmi dimulai setelah Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara
Iriana Widodo datang ke GBLA. Selain itu ada juga Menteri
Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi, Gubernur Jabar Ahmad Heryawan,
Walikota Bandung Ridwan Kamil dan sejumlah pejabat lainnya.

Tak lama  setelah presiden datang, seisi GBLA diajak berdiri
untuk mengumandangkan lagu Kebangsaan Indonesia Raya.

Setelah lagu kebangsaan, Stadion GBLA langsung bergemuruh
dengan ratusan kembang api yang menyala di langit stadion.
Warna warni kembang api dan ledakan-ledakan petasan membuat
GBLA begitu indah dan meriah.








Tak sedikit penonton mengabadikan momen  tersebut melalui
kamera ponsel. Ledakan petasan dan kembang api selesai, para
penonton dihibur dengan aksi raturan penabuh perkusi yang
sudah berbaris di lapangan. Para penabuh perkusi ini
menggunakan stik berlampu warna warni.

Setelah itu acara upacara pembukaan ini dilanjutkan dengan
parade atlet legenda. Terlihat atlet-atlet yang pernah
mengharumkan nama bangsa Indonesia di level internasional
seperti binaragawan Ade Rai, pebulu tangkis Taufik Hidayat,
Susi Susanti, Alan Budi Kusuma, dan Ricky Subagja, dan atlet
yang baru saja meraih medali emas bulu tangkis Olimpiade
Rio de Janeiro Liliana Natsir dan Tontowi Ahmad.

Sumber :
http://www.republika.co.id/berita/olahraga/pon-xix/16/09/17/odnhma348-begini-kemeriahan-pembukaan-pon-xix-jabar-2016
_____










Bandung (ANTARA News) - Permainan cahaya warna warni
memeriahkan suasana upacara pembukaan Pekan Olahraga
Nasional (PON) XIX 2016 yang dibuka oleh Presiden
Joko Widodo di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA),
di Kecamatan Gede Bage, Kota Bandung, Sabtu malam.

Jokowi yang tiba di GBLA mengenakan ikat kepala khas
Sunda tersenyum sumringah melihat kemeriahan pembukaan
PON XIX yang berlangsung.

Semangat PON yang menyatukan atlet-atlet Tanah Air
dalam kompetisi olahraga empat tahunan itu semakin
menyala saat lagu kebangsaan Indonesia Raya
dikumandangkan. Tidak hanya para atlet, ribuan
pengunjung yang memadati stadion serentak ikut
bernyanyi.

Atraksi seni dan tradisi kemudian ditampilkan begitu
megah dengan didukung teknologi pencahayaan yang
memanjakan mata.

Kota Bandung pada malam itu pun bergelora. Alam rupanya
mendukung perayaan tersebut dengan hadirnya bulan purnama
yang begitu menawan di belakang latar panggung di stadion GBLA.








Perlahan, sejak sekitar pukul 19.30 WIB, bulan purnama terus
menyinari dan menghiasi malam pembukaan PON bersama pesta
kembang api. Menyembul di antara tarian letupan kembang
api, sang dewi malam tetap mencuri perhatian pengunjung
yang dibuatnya terkesima.

Memang Pekan Olah Raga Nasional (PON) XIX yang dilaksanakan
pada 17-29 September diikuti oleh ribuan atlet dari
seluruh wilayah di Tanah Air sehingga pembukaannya
dibuat semeriah mungkin.

Udara sejuk di GBLA Kota Bandung terus dihangatkan oleh
penampilan seni tari kontemporer bersamaan dengan
penampilan tim sepeda BMX yang dipasangi lampu LED
berkelap kelip dan kelompok "basket jalanan" yang
memainkan kebisaan mereka dalam mengolah bola.

Para pemandu sorak juga melakukan kebolehannya dalam
"berdansa" dan akrobat serta sejumlah cabang-cabang
olahraga lain yang disimulasikan menjadi tarian
kontemporer yang menggambarkan beragam kegiatan
saat PON XIX.











Penari yang membopong pikulan bergantung padi dan gunungan
buah dihiasi lampu LED berwarna merah dan biru bergerak
lincah yang melambangkan kesejahteraan di Indonesia,
khususnya tuan rumah Provinsi Jawa Barat.

Tidak lama kemudian muncul kupu-kupu, kunang-kunang
serta primata surili yang diperankan oleh para penari
yang tentunya memaknai keanekaragaman hayati di Bumi
Parahyangan.

Sumber daya alam kelautan juga ditampilkan melengkapi
kekayaan alam Jawa Barat yang disajikan melalui para
penari yang membawa dayung dan kurungan ikan.









Gerakan lincah nan tegas ditarikan oleh sekitar 1.200 orang
yang secara kreatif menghias diri mereka sesuai tema-tema
tersebut menggunakan lampu LED dan riasan.

Suguhan kesenian semakin lengkap dengan penampilan Dira
Sugandi yang melantunkan lagu "Manusia Baru" yang
dinyanyikan dengan liukan cengkok khas pesinden sunda.


Sumber :
http://www.antaranews.com/berita/584953/pon-2016--bulan-purnama-hiasi-semarak-pembukaan-pon-2016


___________

Penutup
___________


Demikian infonya para kawan sekalian...!

...dan...

Selamat malam...



____________________________________________________________________
Cat :
Live Report- Meriah! PON Jabar 2016 Resmi Dibuka - YouTube
Berita 18 September 2016 - Jokowi Buka PON XIX 2016 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api Jawa Barat - YouTube
https://www.youtube.com/watch?v=0uHbpwFbkRg
'LIVE' Pak Jokowi Hadiri Jelang Pembukaan PON 2016 Di Bandung - YouTube

No comments:

Post a Comment